Minggu, 30 Juni 2013

HUT POLRI 2013






Seluruh jajaran  SENKOM MITRA POLRI KABUPATEN CIANJUR  mengucapkan selamat hari Bhayangkara POLRI ke 67 , semoga POLRI tetap jaya .

Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-67 Jajaran Polres Cianjur menggelar Upacara di Mapolres pada Hari Senin, 1 Juli 2013 mulai jam 08.00 s.d. selesai yang dihadiri oleh perwakilan dari Polres Cianjur , TNI , PM , Polisi Pamong Praja, Damkar, Dishub dan  Pramuka Saka Bhayangakara tak ketinggalan pula jajaran Senkom Kabupaten Cianjur diundang dalam acara tersebut,oleh karenanya Pengurus Daerah Senkom Kabupaten Cianjur mengirimkan pasukannya sebanyak 35 personilnya. Senkom Mitra Polri beberpa hari sebelumnya memasang Spanduk Ucapan HUT Bhayangkara ke -67 di Mapolres dan Pos Polisi di dekat Ramayana Jl.Raya Bandung ( Pos Polisi 9 Cepu ).


  • Pemasangan Spanduk dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-67 di Pos Polisi 9 Cepu






Latihan Gabungan Senkom Mitra Polri Kab.Cianjur 2013,  Lokasi  di SMAN 2 Cianjur
 (persiapan mengikuti  Upacara  HUT Bhayangkara ke-67 )

Kegiatn Senkom Kab.Cianjur dalam rangka HUT Bhayangkara ke-67 di Mapolres







  







Sabtu, 29 Juni 2013

DIKLATNAS SENKOM MITRA POLRI TAHUN 2013


Wujud peran serta anggota dalam peningkatan kemampuan personal Senkom Kabupaten Cianjur turut mengirimkan personalnya untuk mwngikuti Diklatnas Kamtibmas dan Telematika yang diselenggarakan di tingkat Nasional pada tahun 2013 , dengan mengirinkan dua anggota dalam kegiatan tersebut yaitu Sdr.Achmad Bashori, MT dan Akim Riyanto, S.Pd.M.Pd , yang diselenggarakan pada tanggal 9-11 April 2013.









Giat Dalam Rangka HUT SATPAM

Peran saerta dalam Giat Dalam rangka HUT SATPAM di Kabupaten Cianjur






Jumat, 28 Juni 2013

LATIHAN GABUNGAN ANGGOTA SENKOM KAB.CIANJUR 2013

Dalam upaya meningkatkan kemampuan personal anggota Senkom Kab.Cianjur terutama untuk menghadapi dinamika dan perkembangan masyarakat yang terus dinamis, maka kiranya pantaslah diselenggarakan kegiatan Latihan yang mampu mengasah potensi dan kemampuan personal Senkom. Pengurus Daerah Kabupaten Cianjur mengadakan Latihan Gabungan Seluruh Anggota Senkom Se-Kabupaten Cianjur yang diikuti oleh perwakilan dari tiap-tiap kecamatan. Adapun materi latihan yang diberikan sebagai berikut :
1. PBB
2. Penguasaan ICT
3. Pengenalan dan Praktek Radio Komunikasi , baik melalui HT. RIG dan Eqso (Gatway) yang terkoneksi  
    dengan Internet.
Semoga latihan yang dilakukan dalam tiga Sesi Latihan ( April, Mei , Juni  2013 ) mampu membekali personal Senkom untuk senantiasa dapat berkiprah dalam membantu Keamanan dan Ketertiban Masyarakat.
 Demikian hal ini kami paparkan semoga Senkom Kabupaten Cianjur Khususnya dan Senkom Secara Nasional pada umumnya  mampu mewujudkan kehidupan  masyarakat yang aman , tenteram serta damai.
Semoga ,